Friday 29 August 2008


THE BEST STORIES OF QURAN
Kisah-Kisah Teladan Alquran untuk Anak

Hebat dan luar biasa! Inilah sebuah terobosan baru bagi dunia buku anak dan buku Islam. Buku The Best Stories of Quran ini menampilkan 103 kisah memikat yang sarat dengan nilai keagungan, keimanan, keteladanan, pengorbanan, perjuangan, keberanian, juga kasih sayang. Dilengkapi pula dengan 250 lebih ilustrasi yang penuh warna dan mempesona di setiap halaman, menjadikan buku ini mampu bercerita secara visual keapda anak untuk menghidupkan konsep ilahiyah dan nilai-nilai Alquran. Setelah membaca buku ini, diharapkan akan timbul ketertarikan anak untuk membaca, memahami, dan menerapkan nilai-nilai budi pekerti yang terdapat dalam alquran.

Buku ini berisi lebih dari 40 kisah menarik yang diangkat dari ayat-ayat Quran, seperti kisah Nabi Sulaiman dan burung Hud-hud, Kisah Raja Najran, Kisah Sapi Bani Israel, dan kisah menarik lainnya. Cerita dalam buku ini juga dikemas dengan gaya bahasa naratif, ringan, dan sederhana, sehingga anak akan lebih mudah mencerna pesan dan menggali kandungan ayat Quran yang disajikan di dalamnya.

Ilustrasi dalam buku ini juga sangat dominan, yaitu sebesar 40 persen sehingga menjadikan buku ini tidak menjenuhkan dan sangat menyenangkan untuk dibaca. Buku ini juga cocok untuk anak yang belum dapat membaca karena melalui gambar, anak dapat membaca secara visual dan memahami makna cerita. Buku ini dapat membantu anak mengenal isi Quran dan memahami maknanya sejak dini. Melalui buku ini, diharapkan akan timbul ketertarikan anak untuk membaca Quran, mulai mendalaminya, dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Kelebihan:
Buku ini merupakan buku tafsir Quran terlengkap pertama untuk anak yang sangat menonjolkan ilustrasi. Dengan perbandingan ilustrasi dan teks sebesar 40:60, buku ini menjadi sangat menyenangkan untuk dibaca dan tidak menjenuhkan.

Pidato-pidato yang Mengubah Dunia (UPDATE)

Pidato yang hebat tidak hanya mengungkapkan kebenaran di masanya, namun bisa juga menyebarkan kebohongan besar. Kumpulan pidato luar biasa ini memuat himne-himne penuh semangat tentang kebebasan demokratis yang mengandung prinsip-prinsip kepatutan dan kebebasan yang kita agungkan, kata-kata indah yang mencerahkan dunia.

Namun sebagian di antara pidato itu sebaliknya malah berusaha mengaburkan cakrawala dunia bebas. Itulah pidato para monster sejarah, yang juga memuat pelajaran yang bisa kita petik. Buku Pidato-pidato yang Mengubah Dunia

memuat lebih dari 50 pidato yang menggugah dan sangat penting dari berbagai era sejarah dan bangsa. Buku ini akan menginspirasi para pembaca dan memberi mereka pemahaman yang lebih luas tentang peristiwa-peristiwa pada masa itu. Setiap pidato disertai dengan pengenalan komprehensif yang menjelaskan latar belakang sejarahnya, mengapa pidato-pidato itu penting, dan apa hasil yang ditimbulkannya. Biografi ringkas dari penyampai pidato menjelaskan bagaimana mereka berdiri di persimpangan sejarah.

Banyak dari pidato ini yang mengutarakan kebenaran abadi seperti Pidato Gettysburg, atau pidato yang kurang dikenal dari tokoh-tokoh seperti pemberontak sekaligus presiden masa depan Cekoslovakia, Vaclav Havel, atau Presiden Israel, Chaim Herzog. Kesederhanaan bahasa menandai pembuatan pidato hebat, seperti khotbah Yesus atau pidato Martin Luther King, dan lebih hebat lagi ketika kata-kata itu ditulis sendiri oleh sang orator. Sedangkan pidato-pidato dengan kalimat serba indah dan membuai bisa juga dikemukakan oleh para tokoh paling jahat. Selain mencerahkan, pidato yang bagus dan filantropis bisa menjadi topeng dan mengaburkan pemahaman.

Pidato Adolf Hitler, misalnya, menunjukkan keahliannya sebagai agitator politik, aktor, dan penulis naskah pidato, namun digayuti oleh kepicikan, muslihat, dan tipu daya. Sebaliknya, walaupun pandangan Stalin kejam, anak tukang sepatu yang sederhana itu tak ragu menyampaikannya dengan kejelasan yang mengejutkan.

Banyak dari pidato yang dibahas dalam buku ini mengungkapkan kelemahan sekaligus kekuatan orang-orang yang menyampaikannya. Setiap pidato juga dapat menjadi jendela untuk melihat suatu masa dalam sejarah. (DP)

Friday 11 July 2008

SALES KAYA DAN SALES MISKIN

Tepatnya hari minggu lalu, 1 june 2008 di Toko buku Gramedia di selenggarakan Talkshow dengan pembicara bapak Tirta setiawan dari jakarta. Talkshow ini mengupas habis mengenai sebuah buku yang ditulis oleh beliau sendiri yaitu “SALES KAYA DAN SALES MISKIN”.

Menarik sekali mendengar penuturan pak Tirta yang menggebu-gebu dan penuh semangat. Memang tanpa kita sadari, apapun profesi kita, pasti kita adalah seorang sales. Bagaimana menjadi seorang sales yang kaya?

Yang pertama adalah kejujuran. Karena kejujuran ini yang membuat kita selalu dipercaya oleh customer.

Yang kedua adalah kepercayaan diri. Ini tidak lepas dari kejujuran, karena kalau kita tidak jujur, kita tidak akan berani menghadapi orang lain.

Yang ketiga adalah menghargai waktu, jangan menunda-nunda pekerjaan. Segala sesuatu yang bisa kita kerjakan sekarang ya sebaiknya dikerjakan sekarang, jangan menunggu besok, sehingga besok kita bisa mendapatkan yang lebih banyak lagi dari sekarang.

Yang keempat lanjutkan sendiri ya sebagai PR hehe…………………………………

Monday 19 May 2008

GENERAL BOOKS

Untuk pemesanan
Hubungi (024)70361039
email: herry_t1@yahoo.com

Books for Kids

God Bless You for all indonesian people.

Baby care

Baby care
Panduan perawatan untuk baby kesayangan